Solusi OSK Matematika SMP Tahun 2025 Nomor 21 - 25


          Blog Koma - Hallow sahabat koma, bagaimana kabarnya hari ini? Semoga baik-baik saja ya. Pada artikel ini kita akan membahas Solusi OSK Matematika SMP Tahun 2025 Nomor 21 - 25 sebagai pendukung dan menambah wawasan pemahaman berbagai variasi soal-soal olimpiade matematika tingkat SMP. Dengan berlatih secara rutin dan giat dalam mempelajari Solusi OSK Matematika SMP Tahun 2025 Nomor 21 - 25 yang ada, tentu sahabat koma akan lebih siap dalam menghadapi olimpiade atau kompetisi matematika yang ada. Semangat terus untuk berlatih. Jika ada masukan atau ide atau cara lain mengenai Solusi OSK Matematika SMP Tahun 2025 Nomor 21 - 25 ini, mohon untuk dishare ke admin ya, biar terus ada perbaikan dan peningkatan dari isi artikel yang ada di blog koma.


Soal-soal dengan Solusi Singkat

21). Bilangan segilima ke-$n$ adalah banyaknya titik yang membentuk $n$ segilima seperti yang diilustrasikan pada gambar berikut.
Bilangan segilima ke-0 adalah 1, bilangan segilima ke-1 adalah 5, bilangan segilima ke-2 adalah 12, dan bilangan segilima ke-3 adalah 22. Bilangan segilima yang paling dekat dengan 2025 adalah bilangan segilima ke-....
A). 30
B). 33
C). 36
D). 39


Solusi by : Les Privat Cermat (LPC)
Solusi Soal OSK Matematika SMP tahun 2025 nomor 21
22). Segitiga sama sisi ABC dan DEF dengan panjang sisi sama, yaitu 1 cm. Titik B terletak pada sisi DE, titik D terletak pada sisi AB, dan titik G adalah perpotongan sisi BC dan sisi DF. Jika luas daerah segiempat ADGC sama dengan luas daerah segiempat BEFG dan juga sama dengan luas daerah segitiga BDG, maka keliling segilima AEFGC adalah ... cm.
A). $6- \frac{1}{2} \sqrt{2} $
B). $6- \sqrt{2} $
C). $6- \frac{3}{2} \sqrt{2} $
D). $6- 3 \sqrt{2} $


Solusi by : Les Privat Cermat (LPC)
Solusi Soal OSK Matematika SMP tahun 2025 nomor 22
23). Berikut ini adalah barisan bilangan bulat positif berurutan dari 1 sampai 10 yang ditulis dengan aturan menggunakan hanya huruf A, B, dan C saja.
$\, \, \, \, \, \, \, \, \, $ A, AB, AC, AA, ABB, ABC, ABA, ACB, ACC, ACA
Jika aturan tersebut digunakan untuk menuliskan seluruh bilangan bulat positif, maka nilai dari ABAB ditambah ACAC adalah ....
A). ABCCC
B). ABCBB
C). ABCAC
D). ABCAB


Solusi by : Les Privat Cermat (LPC)
Solusi Soal OSK Matematika SMP tahun 2025 nomor 23
24). Oktahedron adalah bangaun ruang tiga dimensi dengan delapan bidang sisa datar. Berikut ini adalah jaring-jaring suatu oktahedron beraturan yang memilik delapan bidang sisi segitiga sama sisi yang kongruen.
Jika jaring-jaring tersebut dibentuk menjadi oktahedron, maka angka pada setiap bidang sisi sama dengan penjumlahan semua bidang sisi yang berbagi rusuk dengan bidang sisi tersebut.
(Contoh. $b = a+c+d$). Jika $a = -4$, $c=0$, dan $g = - 10$, maka nilai $b$ adalah ....
A). $-10$
B). $-8$
C). 8
D). 10


Solusi by : Les Privat Cermat (LPC)
Solusi Soal OSK Matematika SMP tahun 2025 nomor 24
25). Delapan ekor semut ditempatkan pada setiap titik sudut suatu kerangka kubus dari kawat, sehingga satu ekor semut menempati satu titik sudut kubus. Pada saat yang bersamaan masing-masing semut bergerak dengan kecepatan yang sama sepanjang rangka kubus secara acak menuju ke salah satu dari tiga titik sudut yang terhubung dengan posisi awalnya, setelah sampai di titik sudut tujuan, semut berhenti. Peluang bahwa tidak ada semut yang bertemu dengan semut lain baik ditengah perjalan maupun di titik sudut tujuan adalah ....
A). $\frac{2}{3^8} $
B). $\frac{5}{3^8} $
C). $\frac{4}{3^7} $
D). $\frac{8}{3^7} $


Solusi by : Les Privat Cermat (LPC)
Solusi Soal OSK Matematika SMP tahun 2025 nomor 25

Kembali ke Daftar Isi Olimpiade Matik SMP

Kembali ke Solusi Singkat Olim Matik SD-SMP-SMA

       Demikian artikel Solusi OSK Matematika SMP Tahun 2025 Nomor 21 - 25 ini. Silahkan juga baca materi lain yang berkaitan dengan materi ini. Setiap artikel akan diupdate secara bertahap. Jika ada kritik dan saran, atau koreksi dari isi artikel di halaman ini, mohon bantuannya untuk menuliskannya di kolom komentar di bagian bawah setiap artikel. Ini sangat membantu untuk memperbaiki kualitas dari artikel di blog koma. Semoga bermanfaat. Terimakasih.