Soal Review Materi 1.1 Operasi dan sifat bilangan


         Blog Koma - Hallow sahabat koma, bagaimana kabarnya hari ini? Semoga baik-baik saja ya. Pada artikel kali ini berisi tentang Soal Review Materi Olimpiade Matematika. Tujuan Soal Review ini adalah agar siswa mau mengulang-ulang materi yang sudah dipelajari dan akan bisa terus mengingat materi yang sudah ada dan bisa digunakan untuk mengerjakan soal-soal olimpiade matematika baik tingkat SD, SMP, maupun SMA. Luangkanlah waktu untuk mengerjakan soal-soal ini dengan baik.

Total Waktu : 5 menit

Nomor 1.
Berikut yang merupakan himpunan bilangan asli adalah ...
A). $ { 0, 1, 2, 3, ...} $
B). $ { 1, 2, 3, 4, ...} $
C). $ { -3, -2, -1, 0, 1, 2, 3, ...} $
D). $ {..., -2, -1, 0, 1, 2, ...} $

Nomor 2.
Berikut yang merupakan himpunan bilangan Cacah adalah ...
A). $ { 0, 1, 2, 3, ...} $
B). $ { 1, 2, 3, 4, ...} $
C). $ { -3, -2, -1, 0, 1, 2, 3, ...} $
D). $ {..., -2, -1, 0, 1, 2, ...} $

Nomor 3.
Berikut yang merupakan himpunan bilangan non positif adalah ...
A). $ { 0, 1, 2, 3, ...} $
B). $ { ..., -1, 0, 1, 2} $
C). $ {..., -3, -2, -1, 0} $
D). $ {..., -2, -1, 0, 1, 2, ...} $

Nomor 4.
Berikut yang merupakan himpunan bilangan negatif adalah ...
A). $ { 0, 1, 2, 3, ...} $
B). $ { ..., -1, 0, 1, 2} $
C). $ {..., -3, -2, -1, 0} $
D). $ {...,-4, -3, -2, -1} $

Nomor 5.
Berikut yang merupakan himpunan bilangan bulat terlengkap adalah ...
A). $ { 0, 1, 2, 3, ...} $
B). $ { ..., -1, 0, 1, 2} $
C). $ {..., -3, -2, -1, 0} $
D). $ {..., -2, -1, 0, 1, 2, ...} $

Nomor 6.
Berikut yang merupakan himpunan bilangan ganjil adalah ...
A). $ { 0, 1, 2, 3, ...} $
B). $ { 1, 3, 5, 7, 9, ...} $
C). $ {2, 4, 6, 8, ...} $
D). $ {1, 3, 5, 6, 7, ...} $

Nomor 7.
Berikut yang merupakan himpunan bilangan genap adalah ...
A). $ { 2, 4, 6, 8, ...} $
B). $ { 1, 3, 5, 7, 9, ...} $
C). $ {..., -3, -2, -1, 0} $
D). $ {..., -2, -1, 0, 1, 2, ...} $

Nomor 8.
Berikut yang merupakan himpunan bilangan prima adalah ...
A). $ { 1, 2, 3, 5, 7, 11, 13} $
B). $ { 2, 3, 5, 7, 11, 13} $
C). $ {2, 3, 5, 7, 11, 13, 15} $
D). $ {19, 21, 23, 29, 31} $

Nomor 9.
Berikut yang merupakan himpunan bilangan komposit adalah ...
A). $ { 2, 4, 6, 8, ...} $
B). $ {3, 5, 7, 9, 12} $
C). $ {4, 5, 6, 7, 8, 9} $
D). $ {4, 6, 8, 9, 10} $

Nomor 10.
Berikut yang merupakan himpunan bilangan Rasional adalah ...
A). $ { 2, \frac{1}{3}, 5, \frac{7}{5}, \sqrt{4} } $
B). $ { -1, 0, 1, \sqrt{2}} $
C). $ {-3, -2, -1, \sqrt{3} } $
D). $ {-2, -1, 0, 1, 2, \sqrt{-4}} $

Nomor 11.
Berikut yang merupakan himpunan bilangan Irrasional adalah ...
A). $ { 0, 1, 2, 3, \frac{2}{7}, \sqrt{2}} $
B). $ { -1, 0, 1, 2, \sqrt{-9}} $
C). $ {\sqrt{2}, \sqrt{3}, \sqrt{4}, \sqrt{5} } $
D). $ {\sqrt{2}, \sqrt{3}, \sqrt{5}, \sqrt{7}} $

Nomor 12.
Berikut merupakan himpunan bilangan real kecuali ...
A). $ { 1, 2, 3, 5, 7, 11} $
B). $ { -2, 3, 5, 7, \frac{1}{2} } $
C). $ {2, 3, 5, \frac{2}{5}, 11, \sqrt{3}, \sqrt{5}} $
D). $ {19, 21, 23, \sqrt{2}, \sqrt{-7}} $

Nomor 13.
Pernyataan berikut yang benar adalah ...? (masing-masing bernilai positif)
A). Rasional + rasional = irrasional
B). Rasional + Irrasional = Rasional
C). Irrasional + Irrasional = Irrasional
D). Irrasional - Rasional = rasional

Nomor 14.
Pernyataan yang benar adalah ...?
A). genap + genap = ganjil
B). genap - ganjil = ganjil
C). ganjil $ \times $ genap = ganjil
D). Genap $ : $ ganjil = ganjil

Nomor 15.
yang merupakan sifat komutatif adalah ...
A). $ a - b = b - a $
B). $ a : b = b : a $
C). $ a \times b = b \times a $
D). $ a + b = b - a $






         Demikian artikel tentang Soal Review Materi Olimpiade Matematika ini. Semoga bisa bermanfaat bagi sahabat koma untuk belajar mempersiapkan kompetisi-kompetisi yang ada. Jika ada masukan, saran, dan kritik, silahkan tuliskan di kolom komentar ya. Semoga bermanfaat. Terimakasih.
Waktu : 5 : 00